Sepatu formal untuk pria memang terdiri dari berbagai jenis dan merk. Namun demikian, para kaum adam seringkali kebingungan ingin menggunakan jenis seperti apa yang cocok untuk mereka.

Sepatu Formal untuk Pria
unsplash.com

Berbagai Model Sepatu Formal untuk Pria, Mana yang Paling Trendy?

Terdapat berbagai jenis sepatu formal khusus untuk pria yang bisa Anda sesuaikan. Agar Anda tidak salah pilih, tentunya kita harus terlebih dahulu mengenal jenis-jenis sepatu sesuai dengan bentuk, model dan klasifikasinya. Di bawah ini, beberapa jenis sepatu style untuk kaum pria yang bisa Anda pertimbangkan.

Sepatu Oxford

Sepatu ini, merupakan jenis sepatu berbahan kulit, dengan model polos, dan dilengkapi hak yang tidak terlalu tebal. Jenis Oxford ini paling umum digunakan untuk melengkapi penampilan gaya formal yang Anda gunakan.

Karena desainnya yang polos, Anda bisa memadukan dengan berbagai penampilan, yang sesuai. Sehingga, style ini cukup banyak diminati.

Sepatu Derby

Sepatu formal untuk pria yang selanjutnya ini, merupakan solusi style simpel bagi kaum pria, namun tetap terlihat stylish. Bagaimana tidak, Anda akan terlihat jauh lebih gagah, dengan aksen renda pada beberapa bagian sepatu, seperti bagian punggungnya. Sepatu ini, cocok digunakan untuk menghadiri berbagai perhelatan yang Anda hadiri.

Brogue

Model sepatu ini, memiliki pori-pori dekoratif, pada berbagai sisi, untuk kesan playfull pada berbagai kondisi. Bagi Anda pria yang menyukai style simpel, namun tidak terlalu kaku, jenis sepatu ini wajib Anda coba. Warna sepatu jenis ini pun terbilang cukup natural, seperti cokelat kayu, dan lain sebagainya.

Loafer

Tak hanya disebut sebagai sepatu jenis Loafer, sepatu ini cukup akrab dikenal sebagai sepatu pantofel. Anda yang tidak terlalu menyukai desain formal, bisa memilih jenis sepatu dengan model ini.

Gaya kasual yang ditampilkan, dapat dapat memberikan kesan lebih trendy dan tidak terlalu kaku. Anda dapat menggunakannya untuk menghadiri berbagai pertemuan, baik yang bersifat formal, ataupun semi formal sekalipun.

Boots

Sepatu pria yang satu ini, memang cukup familiar. Selain terlihat lebih gagah, jenis sepatu ini dapat digunakan untuk berbagai kondisi, karena bentuknya yang cukup fashionable.

Sepatu jenis boots memiliki karakteristik menutupi mata kaki, dengan ukuran sepatu sedikit lebih panjang dari jenis sepatu fantofel maupun lainnya. Bukan hanya sepatu boots yang digunakan untuk kegiatan luar ruangan saja, sepatu boots formal menghadirkan kesan gagah, dan macho bagi siapapun yang mengenakannya.

Demikian tadi beberapa rekomendasi terbaik sepatu pria yang bisa Anda padu padankan dengan gaya berpakaian sehari-hari. Pastikan untuk menentukan jenis sepatu yang sesuai, agar tidak menurunkan tingkat kepercayaan diri saat menggunakannya.

Jenis sepatu formal untuk pria ini dapat menemani keseharian Anda saat bekerja. Bisa juga Anda gunakan saat menghadiri berbagai acara-acara penting yang bersifat formal tentunya.